DIDAKTIKA AULIA
https://jurnal.staiaulia.ac.id/index.php/DIDAKTIKA
<p><strong><a href="https://staiaulia.ac.id/jurnal/index.php/DIDAKTIKA">Didaktika Aulia</a></strong> merupakan jurnal ilmiah kajian <strong>pendidikan</strong> yang khusus mempublikasikan karya-karya ilmiah yang belum pernah diterbitkan. Jurnal ini terbit berkala dua kali dalam setahun yaitu pada periode Januari-Juni dan periode Juli-Desember oleh Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Aulia Bogor, dengan <strong>SK ISSN : <a href="https://issn.lipi.go.id/terbit/detail/20210612330881438" target="_blank" rel="noopener">0005.2798110X/K.4/SK.ISSN/2021.06</a> </strong>dan<strong> NO. ISSN :2798-110X</strong></p>STAI AL-AULIAen-USDIDAKTIKA AULIA2798-110XPENGARUH KINERJA PENGURUS PONDOK TERHADAP KEDISIPLINAN SANTRIWATI
https://jurnal.staiaulia.ac.id/index.php/DIDAKTIKA/article/view/88
<p>Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya masalah pribadi dan sistem kinerja pengurus pondok yang mengalami penurunan baik dari sisi pengurus maupun anggota santri yang kurang optimal terhadap kedisiplinan dan peraturan yang sudah menjadi tata tertib yang ditentukan oleh pondok pesantren. Tetapi tidak semua kinerja pengurus seperti itu ada juga beberapa pengurus yang memiliki tanggung jawab yang baik terhadap tugas yang diberikan. Dengan latar belakang tersebut, peneliti tertarik untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh terhadap kedisiplinan santriwati dan seberapa besar peningkatan kedisiplinan santriwati. Penelitian dilakukan di Pondok Pesantren Hamalatul Qur’an Al-Falakiyah di jln. Kyai Falak, <br>no.1 pagentongan, kel.loji, kec. Bogor barat, kota Bogor. Populasi penelitian 176 santri MA dan sampelnya 30 dengan teknik Random Sampling. Penelitian ini menerapkan Metode Kuantitatif dengan instrument penelitian menggunakan angket untuk program pengaruh kinerja pengurus pondok dan kedisiplinan santri. Data di analisis menggunakan teknik survei product moment. Hasil penelitian bahwa thitung > ttabel. ttabel pada uji signifikansi ini adalah sebesar 2,04341. Maka thitung = 4,4757 lebih besar dari ttabel = 2,04341. Dengan demikian Hal ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya adanya pengaruh yang signifikan Antara tipe pengaruh kinerja pengurus pondok terhadap kedisiplinan santriwati dipondok pesantren Hamalatul Qur’an Al-Falakiyah Kota Bogor. Sedangkan kontribusi pengaruh program kinerja pengurus pondok terhadap kedisiplinan santriwati ditunjukan oleh KD = 42% Sedangkan 58% lainnya merupakan hasil kedisiplinan santriwati dari faktor lain, seperti faktor internal dan eksternal.</p>Parid AbdullohJaja SudarjatPutri Putri Robiatul Adawiyah
Copyright (c) 2024 Parid Abdulloh, Jaja Sudarjat, Putri Putri Robiatul Adawiyah
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-01-262024-01-264117PENGARUH METODE QIRA’ATI TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN PADA SISWA KELAS VIII
https://jurnal.staiaulia.ac.id/index.php/DIDAKTIKA/article/view/89
<p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kemampuan Membaca Al-Qur’an dan mengetahui Seberapa Besar Pengaruh Metode Qira’ati terhadap Kemampuan Membaca Al-Quran pada Siswa Kelas VII Mts Tahfidz Al-Falakiyah. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: 1.) Metode qiro’ati di Mts Tahfidz AlFalakiyah Bogor termasuk pada kategori “cukup baik” yaitu dengan rata-rata sebesar 47,2. 2.) Kemampuan Membaca Al-Qur’an di Mts Tahfidz Al-Falakiyah Bogor termasuk pada kategori “cukup baik” yaitu dengan rata-rata sebesar 70,7. 3.) Pengaruh metode qiro’ati terhadap kemampuan membaca al-qur’an pada siswa kelas VII Mts Tahfidz Al-Falakiyah Bogor memiliki kolerasi yang “Sedang”. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji korelasi sebesar 0,502 yang terletak pada derajat nilai 0,40 s/d 0,599 (korelasi sedang). Lalu, dalam hasil uji signifikansi, memperoleh hasil sebesar 3,071 yang lebih besar dari ttabel 2,032. Karena thitung > ttabel maka hasil perhitungan tersebut menunjukkan adanya pengaruh metode qiro’ati terhadap kemampuan membaca al-qur’an pada siswa kelas VII Mts Tahfidz AlFalakiyah Bogor. Artinya metode qiro’ati dapat mempengaruhi kemampuan membaca al-quran apabila lebih banyak digunakan dalam proses pembelajaran al-qur’an di Mts Tahfidz A-Falakiyah. Metode qiro’ati memberikan pengaruh sebesar 25% terhadap kemampuan membaca al-qur’an pada siswa kelas VII Mts Tahfidz Al-Falakiyah Bogor, dan 75% lainnya merupakan faktor lain, yang dapat mempengaruhi kemampuan membaca al-qur’an siswa seperti faktor internal maupun eksternal.</p>Ahmad FahrurojiTeti ApriyantiSita Dewi Agustina
Copyright (c) 2024 Ahmad Fahruroji, Teti Apriyanti, Sita Dewi Agustina
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-01-262024-01-2641815PENGARUH PROFESIONAL GURU PAI TERHADAP HASIL BELAJAR
https://jurnal.staiaulia.ac.id/index.php/DIDAKTIKA/article/view/90
<p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi profesional guru PAI terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan April-Juni 2023 di SMP Gema Akbar Sentosa Cibungbulang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode korelasional dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yaitu random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket dengan bentuk skala litert. Sedangkan teknik korelasi yang digunakan adalah product moment. Hasil yang ditemukan dalam penelitian ini bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara kompetensi profesional guru PAI dan hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukan bahwa rhitung sebesar 0,685 dan termasuk kategori kuat (nilai rhitung pada rentang 0,60 - 0,799) dengan KD sebesar 46,92% dan thitung dengan perolehan nilai 5,318. Dengan demikian terdapat pengaruh yang kuat dan signifikan antara kompetensi profesional guru PAI terhadap hasil belajar siswa kelas IX-3 di SMP Gema Akbar Sentosa Cibungbulang, dan kompetensi profesional guru PAI memberikan kontribusi yang besar dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas IX-3 SMP Gema Akbar Sentosa.</p>IrawatiE. MadyunusJatnika Wijaya
Copyright (c) 2024 Irawati, E. Madyunus, Jatnika Wijaya
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-01-262024-01-26411622PENGARUH METODE QIROATI DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN
https://jurnal.staiaulia.ac.id/index.php/DIDAKTIKA/article/view/91
<p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode qiroati dan pengaruhnya terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an serta untuk mengurangi kesalahan-kesalahan dalam membaca AlQur’an. Jenis penelitian ini termasuk kuantitatif yang menekankan analisisnya pada data-data yang bersifat angka yang nantinya diolah dengan metode statistika untuk interpretasi datanya. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket dan tes lisan, yakni pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan dan tes lisan kepada responden. Dengan subjek penelitian siswa kelas IV MI Mujahidin yang berjumlah 20 orang. Hasil analisis korelasi product moment yang menunjukkan hasil sebesar 0,552. Angka tersebut berkisar pada 0,400 - 0,699 yang interpretasi korelasinya adalah sedang atau cukup. Hasil pengujian hipotesis melalui uji t, nilai t hitung sebesar 2,805 yang telah dikonsultasikan dengan t tabel pada taraf signifikan 5% = 2,101. Jadi, 2,805 > 2,101. Dengan demikian, Ha diterima dan Ho ditolak, dengan memperoleh KD = 30,5 %. Hal ini menunjukkan bahwa metode qiroati memberikan pengaruh terhadap kemampuan membaca Al-Qur'an sebesar 30,5%. Maka dapat disimpulkan bahwa metode qiroati dapat mempengaruhi kemampuan membaca Al-Qur’an mata pelajaran Al-Qur’an hadis siswa kelas IV di MI Mujahidin Bogor.</p>Apid HapidudinKomarudinIlma Nurhakiki
Copyright (c) 2024 Apid Hapidudin, Komarudin, Ilma Nurhakiki
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-01-262024-01-26412330PENGARUH MATA PELAJARAN AL-QUR’AN HADITS TERHADAP KEMAMPUAN BACA TULIS AL-QUR’AN
https://jurnal.staiaulia.ac.id/index.php/DIDAKTIKA/article/view/92
<p>Penelitian ini di latar belakangi bahwa masih rendahnya kemampuan membaca dan menulis Al-Qur’an siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar dan ada atau tidaknya pengaruh mata pelajaran Al-Qur’an Hadits terhadap kemampuan baca tulis Al-Qur’an siswa kelas IV di SDS Citra Qur’ani Pamijahan, Bogor. Populasi dalam penelitian 40 siswa dan sempelnya 20 siswa dengan Teknik simpel ramdom sampling. Penelitian ini menerapkan metode korelasi dengan pendekatan kuantitatif. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket untuk pembelajaran mata pelajaran Al-Qur’an Hadits dan tes untuk mengetahui kemampuan baca tulis AlQur’an. Data dianalisis menggunakan Teknik korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai r hitung = 0,585 > r tabel 0,444 dan termasuk kategori cukup (nilai r hitung pada rentang 0,40-0,69) dengan nilai KD sebesar 34,2% dan t hitung 3,058 > t tabel 2,101. Dengan demikian terdapat pengaruh yang cukup dan signifikan antara mata pelajaran Al-Qur’an Hadits terhadap kemempuan baca tulis Al-Qur’an siswa kelas IV di SDS Citra Qur’ani Pamijahan Bogor.</p>Ahmad FaqihudinDeden RahmanudinSiti Fatimah Nurwahidda
Copyright (c) 2024 Ahmad Faqihudin, Deden Rahmanudin, Siti Fatimah Nurwahidda
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-01-262024-01-26413137PENGARUH METODE TUTOR SEBAYA TERHADAP PENINGKATAN PEMAHAMAN TAJWID
https://jurnal.staiaulia.ac.id/index.php/DIDAKTIKA/article/view/93
<p>Penelitian ini dilatar belakangi oleh proses belajar mengajar, guru masih menerapkan motode pembelajaran yang monoton yaitu ceramah. Guru menerangkan dan peserta didik mendengarkan yang disampaikan hingga proses belajar berakhir tanpa ada kesempatan untuk mengembangkan daya kreativitas yang dimiliki peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mencari tahu adakah pengaruh metode tutor sebaya terhadap peningkatan pemahaman tajwid pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits kelas VIII di MTs Tahfizh Al-Falakiyah. Untuk memperoleh data tersebut, peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pengumpulan data tersebut berupa angket yang diisi oleh siswa kelas VIII, selanjutnya angket yang telah terisi dianalisis dengan menggunakan uji korelasi, dan uji signifikansi. Penelitian ini dilakukan di MTS Tahfizh Al-Falakiyah Kota Bogor. di Jl. Pagentongan No. 01 RT. 001 RW. 006 Kelurahan Loji. Kecamatan Bogor Barat. Kota Bogor. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh atau terdapat korelasi yang sedang dan dianggap ada korelasi metode tutor sebaya terhadap peningkatan pemahaman tajwid pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits di Mts Tahfizh Al-Falakiyah Kota Bogor, hal ini dibuktikan dengan uji korelasi memperoleh hasil sebesar 0,465 yang terletak pada derajat nilai 0,40 s/d 0,599 yang berarti bahwa memiliki korelasi dengan derajat hubungan (korelasi sedang). Lalu uji signifikansi memperoleh hasil sebesar 3,0185 yang lebih besar dari ttabel 2,034. Karena thitung ≥ ttabel. Hal ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya ada pengaruh yang signifikan antara metode tutor sebaya terhadap peningkatan pemahaman tajwid pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits kelas VIII di MTs Tahfizh Al falakiyah Bogor.</p>Aden SetiawanAndriyansyahSyifha Luthfi Nurussobah
Copyright (c) 2024 Aden Setiawan, Andriyansyah, Syifha Luthfi Nurussobah
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2024-01-262024-01-26413845